Majalah Asia - Berita Terkini Dan Terupdate

BERITA TERKINI | BERITA VIRAL | TIPS | PERMAINAN ONLINE

Rabu, 05 Juli 2017

Bersenggolan dengan Pengendara Lain, Seorang Pria Acungkan Benda Menyerupai Senjata Api




BERITA NASIONAL - Seorang pria mengacungkan benda menyerupai senjata api setelah motor yang dikendarainya bersenggolan dengan motor pengendara lainnya di KM 16 samping pergudangan Sedayu, Kalideres, Jakarta Barat, Selasa (4/7/2017) sekitar pukul 10.11 WIB.

Kejadian tersebut bermula ketika anggota Dinas Perhubungan Jakarta Barat Tengah melakukan operasi rutin bersama TNI-Polri dikawasan Kalideres.

Saat Patroli kami melihat ada dua orang berboncengan dengan laju kendaraan cukup kencang menuju pos kami dan diikuti kejaran pengendara lain,''ujar Kasudinhub Jakarta Barat Anggiat Banjar Nahor.

Anggiat mengatakan, pada saat itu petugas Patroli sempat melihat pengendara motor tersebut mengacungkan sebuah benda mmenyerupai senjata api kepada pengendara lain  yang mengikutinya.

''Karena curiga, petugas berusaha memberhentikan motor tersebut. Petugas tidak tahu pasti senjata itu betulan pistol atau bukan karena jaraknya cukup jauh dari pandangan mata,''kata dia.

Namun, saat petugas mengamankan . pengendara motor tersebut melarikan diri dengan meninggalkan motor yang dikendarainya dan seorang pria yang diboncengnya yang kenudian diketahui bernama Anton Saputra  alisa Dede.

''Pada saat diamankan, justru Dede mengaku baru saja mmengenal pelaku yang melarikan diritersebut dan tidak menyangka bahwa pelaku tersebut membawa benda menyyerupai senjata api,'kata dia.

Setelah petugas meminta keterangan warga, diketahui bahwa pemgendara motor yang melarikan diri tersebut sempat mengacungkan benda menyerupai senjata api,setelah menyenggol ppengendara motor lainnya tanpa sebab.

Warga yang geram kemudian melakukan pengejaran terhadap pelaku ke arah Pos Patroli rutin tersebut.

''Lalu petugas kami mengamankan rekan pelaku yang bernama Dede tersebut dan kami serahkan kkepada pihak Polsek Kalideres untuk dimintai keterangan,''kata dia .

Belum diketahui keberadaan dan motif pelaku. Hingga saat ini , Polsek Kalideres masih mendalami kasus ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar