Majalah Asia - Berita Terkini Dan Terupdate

BERITA TERKINI | BERITA VIRAL | TIPS | PERMAINAN ONLINE

Jumat, 10 November 2017

Novanto Serahkan Rekomendasi Pengusungan Ridwan Kamil-Daniel Mutaqien

Ridwan Kamil bersama Ketua Umum Golkar Setya Novanto memasuki hall di DPP Golkar dalam acara penyerahan surat rekomendasi dari Golkar untuk mengusung Ridwan Kamil di Pilkada Jawa Barat


NASIONAL, AGEN SAKONG ONLINE - Partai Golkar menyerahkan surat rekomendasi kepada Wali Kota Bandung Ridwan Kamil untuk maju sebagai calon gubernur di Pilkada Jawa Barat 2018.

Adapun calon wakil gubernur yang direkomendasikan adalah Daniel Mutaqien, politisi Golkar.

Surat tersebut diberikan secara simbolis di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Golkar di Slipi, Jakarta Barat, Kamis (9/11/2017).

Ketua Umum Golkar Setya Novanto menyerahkan langsung surat tersebut kepada Emil, sapaan Ridwan Kamil, didampingi Sekretaris Jenderal Golkar Idrus Marham beserta jajaran pengurus Golkar lainnya.

Dalam penyerahan surat rekomendasi tersebut, hadir pula Daniel Mutaqien. Ia ikut menerima secara simbolis surat tersebut.

"Dengan ini, secara resmi, saya serahkan surat rekomendasi kepada saudara Ridwan Kamil dan Daniel Mutaqien sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang diusung Golkar di pilkada Jawa Barat 2018," ucap Novanto.

Emil sebelumnya sudah diusung oleh tiga partai, yakni Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Total kursi yang dikumpulkan koalisi tiga partai tersebut adalah 21 kursi. Jumlah itu cukup untuk mengusung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jabar.

Adapun Golkar memiliki 17 kursi di Jabar. Sehingga total kursi koalisi pendukung Emil adalah 38 kursi.

Idrus menegaskan, pemilihan pasangan Emil-Daniel telah melalui proses panjang, termasuk berkomunikasi dengan partai-partai yang telah lebih dulu mendukung Emil.

Idrus mengatakan komunikasi terkait cawagub juga telah dilakukan dengan Emil.

"Karena ini pembicaraan kami sudah cukup lama sekaligus kami sudah bicara dengan Nasdem maka kita berharap tentu nanti ada pengertian dari teman-teman ya karena namanya calon gubernur itu hanya satu dan calon wakil gubernur juga hanya satu," tutur Idrus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar