BERITA NASIONAL - Dua pengadilan di Provinsi Guangdong, wilayah China Selatan China menjatuhkan hukuman mati kepada 13 orang yang telah terbukti memproduksi dan menjual narkotika. Sidang pengadilan ke 13 terdakwa ini di gelar di stasiun sepak bola di kota Shanwen dan di saksikan 10.000 orang. Demikian kantor berita Xinhua. Pengadilan Rakyat kota Shanwei dan Lufeng menjatuhkan vonis ini akhir pekan lalu, Namun, laporan tersebut tak menyebutkan nama-nama terpidana mati tersebut.
Sebanyak lima dari 13 terdakwa mendapat huikuman percobaan. Sementara delapan lainnya langsung di eksekusi begitu sidang berakhir. Kota Lufeng dikenal sebagai kawasan rawan penjualan dan peredaran narkotika serta obat-obbatan terlarang lainnya.
Pada 2015, pengadilan terbuka semacam ini juga digelar di Lufeng saat itu lima orang dijatuhi hukuman mati yang langsung dieksekusi usai pembacaan Vonis. Sementara sebanyak 25 terdakwa lainnya langsung dikirim ke penjara dengan masa hukuman masing-masing minimal 10 tahun
Tidak ada komentar:
Posting Komentar