NASIONAL, AGEN SAKONG ONLINE - Massa aksi bela Rohingya mulai berdatangan di kawasan Bundaran Patung Kuda, Jakarta Pusat pada Sabtu (16/9/2017).
Pantauan Kompas.com, massa mulai memadati lokasi pada pukul 09.00 WIB. Para peserta aksi itu mayoritas menggunakan pakaian serba putih.
Mereka juga terlihat membawa bendera dan poster yang berisi dukungan untuk etnis Rohingya di Myanmar. Aksi kali ini tak hanya diikuti oleh orang dewasa. Para anak-anak juga terlihat hadir mengikuti aksi tersebut.
Meski matahari cukup terik, para peserta aksi tetap semangat mendengarkan orasi dari perwakilan massa.
Di depan pintu monas bagian Barat terdapat satu buah panggung yang digunakan perwakilan massa untuk berorasi.
Sebelum memulai orasinya, perwakilan massa tersebut memimpin doa untuk keselamatan etnis Rohingya. Adapun aparat kepolisian bersama TNI sudah bersiaga di sekitar lokasi aksi. Mereka membuat pagar betis mengelilingi para peserta aksi.
Untuk aksi unjuk rasa kali ini setidaknya ada 6.000 personel yang diterjunkan. Sedangkan jumlah massa aksi diperkirakan mencapai 10.000 orang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar