Majalah Asia - Berita Terkini Dan Terupdate

BERITA TERKINI | BERITA VIRAL | TIPS | PERMAINAN ONLINE

Selasa, 19 Desember 2017

Mobil Ngebut yang Viral di Solo Ditemukan di Karanganyar

Mobil Ngebut yang Viral di Solo Ditemukan di Karanganyar


MajalahAnalisa.com,Semarang - Video sebuah mobil ngebut dengan kaca mobil bagian belakang berlubang membuat heboh media sosial. Mobil hitam yang disebut netizen merupakan pelaku perampokan itu ditemukan di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah dalam kondisi mesin hidup.

Kapolres Karanganyar, AKBP Henik Maryanto membenarkan ditemukannya mobil Honda Oddesey yang sama seperti dalam video yang beredar. Mobil ditemukan di Dukuh Gemblung, Desa Wonosari, Kecamatan Gondangrejo, Karanganyar hari Senin (18/12) kemarin.

"Sekitar pukul 18.30 WIB, ada 1 kendaraan Honda Oddesey plat B 2934 PBA dalam kondisi mesin menyala di gang buntu," kata Henik di sela rapat koordinasi lintas sektoral jelang Natal dan Tahun Baru di Hotel Patrajasa Semarang, Selasa (19/12/2017).

Henik menjelaskan, saat mobil tersebut berhenti di gang buntu, ada 3 warga yang menghampiri. Di dalam mobil ada seorang laki-laki dan seorang perempuan yang langsung keluar mobil dan berlari ke kebun tebu.

"Laki-laki perawakan tinggi. Perempuan sekitar 150 cm tingginya, pakai dres putih lari ke utara ke ladang tebu. Saksi (warga) mengejar tapi tidak didapatkan," terang Henik.

Polisi kemudian memeriksa 7 warga terkait temuan tersebut. Mobil juga langsung diberi garis polisi sebelum diamankan ke Mapolres Karanganyar.

"Kaca samping kanan pecah dan bagian belakang juga. Kami juga sudah melakukan penyisiran sejak tadi malam tapi belum ditemukan," tandasnya.

Agen Sakong Online

Polisi masih melakukan penyelidikan dan dari informasi yang diterima, pengendara mobil terlibat aksi penipuan sehingga dilakukan pengejaran. Terkait siapa yang mengejar, Henik masih mengumpulkan keterangan.

"Informasi yang kita terima dari serse di Solo, semacam penipuan, dikejar dari Salatiga," pungkas Henik.

Diberitakan sebelumnya seorang netizen memposting mobil yang ugal-ugalan di jalanan Solo. Kabar beredar, sebelumnya pengendara terlibat baku tembak dengan polisi.

Wakapolresta Surakarta, AKBP Andy Rifai memastikan hal itu tidak benar. Kondisi kaca pecah bukan karena tembakan, melainkan lemparan batu. 


Sumber dari, detikNews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar