
MajalahAnalisa.net, Madiun - Getaran gempa dirasakan warga di Kota Madiun, Jawa Timur. Getaran itu membuat lampu gantung warga bergoyang.
"Lampunya tadi goyang-goyang, badan juga terasa mau jatuh," ujar Arif, warga Jalan Merak, Kota Madiun Sabtu (16/12/2017) dini hari.
Getaran gempa, kata Arif, terasa kecil dan dirasakan warga yang masih terjaga. Sejumlah warga juga berkumpul di warung-warung membicarakan gempa.
Warga di Sidoarjo juga ikut merasakan gempa. Warga awalnya tak percaya benda-benda yang bergoyang akibat gempa.
Agen Sakong Online
"Ada sekitar 20 detik, saya kira digoda hantu," kata Arie Suwitaningsih, warga Buduran, Sidoarjo.
Saat gempa, dia awalnya berada di lantai 2. Saat itu dia merasakan lantai dan lampu rumahnya bergoyang.
"Saya turun, kok melihat lampu gantung ruang tamu goyang. Saya biarkan, paling hantu. Tapi goyangnya kok nggak berhenti. Lalu saya ambil sapu untuk berusaha menyetop goyangnya, takut bohlamnya jatuh," jelas Arie.
(abw/rvk)
Sumber dari, detikNews
Tidak ada komentar:
Posting Komentar