Majalah Asia - Berita Terkini Dan Terupdate

BERITA TERKINI | BERITA VIRAL | TIPS | PERMAINAN ONLINE

Jumat, 14 Juli 2017

Peminat Membeludak, Nevada Siapkan Langkah Darurat Atasi Defisit Ganja

Warga memadati Essence Vegas Cannabis Dispensary, di Las Vegas, setelah diberlakukannya legalisasi ganja di negara bagian Nevada, AS pada Sabtu (1/7/2017) waktu setempat.


BERITA NASIONAL - Para pejabat di negara Nevada, Amerika serikat mempertimbangkan sebuah langkah darurat untuk ,mengatasi kekurangan ganja.

Departeman Pajak negara Bagian Nevada, sebagaimana di laporkan harian  Reno Gazette-Journal,mengeluarkan ''pernyataan darurat'' demi mengatasi kekurangan ganja.

Dengan kebijakan tersebut, para pejabat negara bagian bisa menempuh langkah-langkah darurat guna menambah pasokan ganja.

 Negara bagian Nevada mengesahkan penggunaan ganja untuk kepentingan hiburan sejak 1 juli lalu.

Juru bicara Departemen Pajak Negara bagian Nevada, Stevanie Klapstegin, mengatakan, sejak saat itu pengunaan ganja meningkat drastis.

Sebanyak 47 gerai ganja di seluruh bagian itu mengalami kekurangan pasokan.

Bahkan, ada laporan bahwa penjualan mariyuana bagi orang dewasa telah melampaui perkiraan sebelumnya.

Asosiasi Apotik Nevada memperkirakan penjualan ganja selama empat hari sejak ganja sah digunakan untuk umum, mencapai nilai tiga juta dolar AS atau atau Rp 40 miliar.

Dari jumlah itu, penghasilan pajak mencapai satu juta dolar AS atau Rp 13,3 miliar.

Sebelum mengesahkan pengunaan ganja untuk hiburan, Nevada telah membolehkan penggunaan ganja untuk kepentingan medissejak 2001.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar