Majalah Asia - Berita Terkini Dan Terupdate

BERITA TERKINI | BERITA VIRAL | TIPS | PERMAINAN ONLINE

Tampilkan postingan dengan label Teknologi. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Teknologi. Tampilkan semua postingan

Kamis, 14 September 2017

Galaxy Note 9 Jadi Ponsel Layar Lipat Pertama Samsung?



Teknologi - Samsung telah lama mengembangan layar fleksibelyang bisa ditekuk. Pengembangannya sudah dimulai sejak 2011, lalu purwarupa ponsel pertama dengan layar tekuk sudah muncul pada 2013.

Teknologi ini diperkirakan bakal matang dan bisa diterapkan pada ponsel Samsung keluaran 2018 mendatang. Pihak Samsung berencana merilis ponsel lipat dengan layar fleksibel di bawah brand Galaxy Note, mungkin Galaxy Note 9 atau cabang produk baru.

"Sebagai kepala bisnis, saya bisa mengatakan bahwa target kami adalah tahun depan," ujar Koh Dong-Jin, presiden unit bisnis mobile Samsung Electronics dalam acara perkenalan Galaxy Note 8 di Seoul, Korea Selatan, Selasa (12/9/2017) lalu.

Meski sudah menetapkan target, Koh menambahkan bahwa Samsung sebenarnya masih menghadapi sejumlah kendala terkait penggunaan layar fleksibel di ponsel.

"Kalau kami bisa mengatasi problem ini, pasti kami akan meluncurkan produknya," lanjut Koh tanpa merinci apa persisnya masalah yang dihadapi, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Bloomberg, Rabu (13/9/2017),

Apabila Samsung merasa masalah belum teratasi, maka kemunculan ponsel dengan layar fleksibel yang bisa ditekuk bisa jadi akan tertunda.

Selain itu, Koh turut mengatakan bahwa Samsung bekerja sama dengan pabrikan audio otomotif, Harman untuk mengembangkan speaker berbasis kecerdasan buatan (AI). Speaker itu nantinya bakal bisa diperintah dengan suara untuk memutar musik maupun melakukan tugas lain.

Akan halnya Galaxy Note 8, Koh menjelaskan bahwa Samsung sudah mencatat 650.000 pre-order di Korea Selatan. Respons pasar terhadap perangkat itu disebut melebihi ekspektasi Samsung, meski harganya dipatok lebih mahal dibanding model-model sebelumnya.


Rabu, 13 September 2017

Apple Perkenalkan iPhone X, Tak Berbingkai dan Tanpa Tombol Home


Teknologi - Setelah memperkenalkan iPhone 8 dan 8 Plus, CEOApple Tim Cook berujar “satu hal lagi” di atas panggung peluncuran di Steve Jobs Theatre, Apple Park Campus, Cupertino, AS. Para tamu undangan menyambut ucapan itu dengan sorakan tak sabar.

Apple akhirnya memperkenalkan iPhone X (baca: iPhone Ten) sebagai lini yang benar-benar beda dari sebelumnya, menandai satu dekade kiprah sang raksasa di industri smartphone.

“Ini adalah lompatan terbesar sejak iPhone pertama kali diperkenalkan,” kata Tim Cook, Rabu (13/9/2017) dinihari WIB atau sekitar Selasa (12/9/2017) siang di Amerika Serikat.

Hal yang paling mencolok dari iPhone X adalah desain yang berbingkai tipis atau populer disebut “bezel-less” berukuran 5,8 inci. Layar demikian dimungkinkan jenis OLED yang pertama kali dipasang pada iPhone.

Bodi iPhone X berbalut stainless steel berkualitas layaknya iPhone 8 dan 8 Plus.

Tak cukup sampai di situ, tampilannya pun mengusung Super Retina yang diklaim membawa kontras terbaik, resolusi tinggi, serta warna lebih beragam, kaya, dan akurat.

Tampilan Super Retina iPhone X memiliki resolusi 2436 x 1125 piksel dan kerapatan 456 ppi. Ini adalah kerapatan piksel paling tinggi sepanjang sejarah iPhone.

iPhone X tak lagi memiliki tombol Home sama sekali. Untuk memulai navigasi, pengguna cukup menyapu layar ke atas. Ada tombol fisik di sisi kanan yang berguna untuk berbicara dengan asisten digital Siri.

Face ID yang lebih aman

Lantas, bagaimana cara membuka iPhone X? Senior VP Marketing Apple, Phill Schiller, mencontohkannya dengan cara simpel. Tak perlu menekan apa-apa, cukup melihat ke arah layar iPhone X.

“Kami menyebutnya sebagai Face ID,” ujar Phill Schiller.

Lebih lanjut, Phill Schiller menyebut Face ID temuan Apple bakal menjadi game-changing di industri smartphone untuk melindungi keamanan pengguna. Fitur Face ID ini dimungkinkan oleh algoritma ciptaan Apple yang dipadankan kemampuan TrueDepth di kamera depannya.

Pertanyaan berikutnya, seberapa cepat Face ID iPhone X mengenali wajah pengguna? Pemrosesannya terjadi secara real-time dan diklaim sulit ditipu karena terus mempelajari pola wajah.

Meski pengguna mengganti gaya rambut, memakai topi, atau memakai kacamata, Face ID disebut-sebut tetap bisa mengenali wajah si empunya iPhone X. Face ID juga bisa membedakan raut wajah asli dengan foto, sehingga enggan tertipu foto wajah.

Face ID dikatakan lebih aman ketimbang Touch ID. Sebab, perbedaan sidik jari manusia berbanding 1:50.000, sementara pola wajah berbanding 1:1.000.000 alias lebih unik dan langka.

Animoji
Selain inovasi Face ID, Apple juga menghadirkan emoji bergerak yang dinamai “animoji”. Apple sadar betul bahwa generasi saat ini senang berbagi emoji dan animoji diharapkan bisa meningkatkan pengalaman berekspresi.

Kamera ganda dengan dual-OIS

Tak seperti iPhone 8 Plus yang kamera gandanya horizontal, kamera ganda pada iPhone X dibuat vertikal. Sensornya berkualitas 12 megapiksel dengan filter warna baru, piksel lebih dalam, serta bukaan masing-masing f/1.8 dan f/2.4.

Kamera ganda ini sudah disematkan stabilisator alias OIS di masing-masing lensanya. Selengkapnya, kamera iPhone X Memiliki zoom low-light yang lebih baik, perekaman video lebih mumpuni, serta quad-LED True Tone flash untuk pembidikan di situasi gelap yang semakin natural.

Kamera selfie-nya pun ditingkatkan. Jika pada iPhone 8 Plus portrait lighting cuma di sisi belakang, maka di iPhone X mode itu bisa pula dilakukan untuk selfie.

Spesifikasi lain iPhone X mencakup speaker stereo, anti-air dan anti-debu, pengecasan tanpa kabel, serta pengecasan cepat. Lini spesial ini mulai dibuka pemesanannya pada 27 Oktober 2017 dan beredar di beberapa negara pada 3 November 2017. Harganya mulai 999 dollar AS atau Rp 13,1 jutaan.

AnalisaQQ™

Apple Resmi Luncurkan iPhone 8 dan iPhone 8 Plus


Teknologi - Setelah berbulan-bulan menjadi rumor belaka, iPhone 8dan 8 Plus akhirnya diperkenalkan secara resmi hari ini, Rabu (13/9/2017) dinihari WIB atau sekitar Selasa (12/9/2017) siang di Amerika Serikat. CEO Apple Tim Cook sesumbar kedua lini tersebut menegaskan komitmen perusahaan berlogo apel tergigit untuk terus berinovasi.

“Selama satu dekade, kami selalu meluncurkan inovasi demi inovasi hingga sekarang kami bisa menciptakan perangkat yang jauh lebih cerdas, lebih capable, dan lebih kreatif dari sebelumnya,” ia menuturkan di atas panggung peluncuran, di Steve Jobs Theatre, Cupertino, AS.

Untuk penjelasan lebih lanjut, Tim Cook memanggil Senior VP Marketing Apple, Phill Schiller, ke atas panggung. Pertama-tama, Phill Schiller menjelaskan soal desain iPhone 8 dan 8 Plus yang ditingkatkan dari pendahulunya.

Kedua lini itu dibalut aluminium level aerospace dengan balutan kaca yang pemrosesan warnanya melewati tujuh lapisan. Ini adalah yang pertama kali di pasaran dan diklaim sebagai kaca pelindung paling awet untuk smartphone.

iPhone 8 dan 8 Plus juga dilengkapi fitur anti-air dan anti-debu, namun tak dijelaskan sertifikasinya. Layarnya sendiri 4,7 inci untuk iPhone 8 dan 5,5 inci untuk varian Plus.

Duo iPhone 8 tetap mengikuti iPhone 7 dengan tidak menyertakan colokan audio standar 3,5 mm dan tombol Home tradisional.

Salah satu yang ditingkatkan dari pendahulu mereka adalah tampilan baru dengan “True Tone” yang mudah beradaptasi dengan warna serta temperatur situasi sekitar.

Soal audio, stereo speaker iPhone 8 dan 8 Plus diklaim 25 persen lebih kencang dibandingkan iPhone 7 dan 7 Plus. Bass-nya pun disebut-sebut lebih dalam.

Prosesornya mengandalkan A11 Bionic berinti 6 dengan desain 64 bit. Empat intinya lebih cepat 75 persen dibandingkan A10, sementara dua inti lainnya lebih cepat 25 persen ketimbang A10.

Itu baru dari CPU-nya. Jika ditilik dari kecepatan grafis, GPU A11 lebih mantap 30 persen daripada A10. Secara keseluruhan, performa lebih cepat 70 persen ketimbang A10.

Kamera "Portrait Lighting" dan mendukung Augmented Reality

A11 juga memiliki prosesor gambar baru dengan fokus low-light lebih cepat dan pengurangan noise lebih apik untuk komponen kameranya. Berbicara soal kamera, iPhone 8 masih betah dengan kamera single 12 megapiksel yang diklaim 83 persen lebih ringan dan efisien daya.

Untuk iPhone 8 Plus, kameranya ganda seperti iPhone 7 Plus. Sensornya berkualitas 12 megapiksel untuk masing-masing kamera, dengan bukaan f/1.8 dan f/2.8. Sebagai peningkatan dari terdahulu, ada fitur “Portrait Lighting” yang memungkinkan pembidikan foto portrait lebih tajam layaknya kamera SLR berlensa premium.

Baik kamera pada iPhone 8 maupun iPhone 8 Plus secara keseluruhan memiliki sensor baru, piksel lebih dalam, filter warna baru, serta OIS yang lebih mumpuni, sebagaimana dihimpun kami dari siaran langsung di situs resmi Apple.

Tak cuma buat foto, kamera iPhone 8 dan 8 Plus juga makin mumpuni untuk perekaman video. Frame rate pada video lebih cepat dengan analisis gerak dan gambar secara real-time sehingga lebih mulus.

Kemampuannya bisa merekam gambar 4k/60 fps dan slow-motion 1080p/240 fps. Selain itu, iPhone 8 dan 8 Plus juga menjadi iPhone pertama yang benar-benar mendukung Augmented Reality.

Kameranya memiliki kalibarasi khusus untuk AR dengan low-light 60 fps, accelerometer, dan motion tracking yang akurat. Pecinta game bisa mengandalkan duo ini untuk bermain dengan pengalaman yang lebih apik.

Kedua lini iPhone itu mulai bisa dipesan pada 15 September dan tersedia di beberapa pasar pada 22 September. Harga untuk iPhone 8 dimulai 699 dollar AS (Rp 9,1 jutaan) dan iPhone 8 Plus 799 dollar AS (Rp 10,5 jutaan).

AnalisaQQ™

Resmi, Apple Watch 3 Punya Koneksi 4G dan GPS Sendiri


Teknologi - Apple Watch generasi ketiga akhirnya resmi dirilis pada hari ini, Rabu (13/9/2017) dinihari WIB atau Selasa (12/9/2017) siang di Amerika Serikat. Seperti rumor yang beredar sebelumnya, Apple Watch 3 dilengkapi koneksi selular sendiri sehingga tak perlu bergantung dengan iPhone.

“Ini adalah visi kami dari awal, yakni untuk memaksimalkan ekspresi dari Apple Watch,” kata COO Apple, Jeff Williams, di atas panggung peluncuran di Steve Jobs Theatre, Apple Park Campus, Cupertino, AS.

Lebih lanjut, Jeff Williams menjabarkan manfaat dari koneksi seluler mandiri pada Apple Watch 3. Salah satunya, pengguna bisa melakukan streaming ke lebih dari 40 juta lagu yang tersedia di Apple Music langsung dari pergelangan tangan mereka.

Terlebih, Apple Watch 3 dipersenjatai prosesor dual-core yang diklaim memiliki performa garang, yakni 70 persen lebih cepat. Asisten digital Siri bisa lebih tanggap melaksanakan perintah dan juga bisa berbicara ke pengguna.

Selain itu, Apple Watch 3 dilengkapi pula dengan chip yang dinamai “W2” untuk menyokong performa Bluetooth dan Wi-Fi. Menurut Jeff Williams, kemampuan Wi-Fi bisa dipercepat hingga 85 persen.

Apple Watch 3 juga memiliki antena sendiri pada layarnya untuk 4G/LTE dan 3G. Bisa dibilang ini adalah inovasi termutakhir yang dibawa Apple, yakni menghadirkan smartwatch dengan koneksi seluler dan GPS mandiri sekaligus.

Lantas, bagaimana dengan desainnya? Koneksi seluler dan GPS mandiri ternyata tak membuat Apple Watch 3 menjadi gendut. Desainnya lebih kurang serupa dengan seri sebelumnya, hanya saja ada tombol “merah” di sisi kanannya untuk mengaktifkan koneksi selular.


Baterainya digadang-gadang bisa tahan untuk penggunaan normal sepanjang hari. Sistem operasinya sendiri mengandalkan watchOS 4.

Jeff WIliams mengakui bahwa penyematan koneksi seluler cukup menantang. Namun, Apple tak pernah kehabisan akal.

“Kami mengintegrasikan SIM elektronik untuk memperkecil ukuran,” ujarnya, sebagaimana dihimpun kami  dari siaran langsung di situs resmi Apple.

Apple Watch 3 hadir dengan berbagai varian case dan tali. Ada yang berwarna space gray, memiliki tali sport loop, hingga model khusus Nike Plus. Tak cuma itu, ada pula edisi premium Hermes dan yang berbalut keramik.

Harga yang dipatok untuk Apple Watch 3 dengan selular dimulai 399 dollar AS atau setara Rp 5,25 jutaan. Ada juga Apple Watch 3 tanpa koneksi selular dan dijual mulai 329 dollar AS alias Rp 4,3 jutaan.

Smartwatch teranyar ini mulai bisa dipesan pada 15 September mendatang dan tersedia di beberapa negara pada 22 September 2017. Belum jelas kapan “racun” satu ini akan menyambangi fanboy di Tanah Air.

AnalisaQQ™

Jumat, 25 Agustus 2017

Kesan Pertama Memegang Samsung Galaxy Note 8


Teknologi - Seusai peluncuran Galaxy Note 8,Samsung mengajak jurnalis dari berbagai media di seluruh dunia, termasuk Kompas.com ke experience area untuk merasakan langsung smartphone generasi terbaru Samsung ini.

Kesan pertama yang KompasTekno rasakan saat memegang bodi Galaxy Note 8 ini adalah mantap dalam genggaman. Hal ini didukung oleh bagian sisi-sisi yang membulat, layar Note 8 juga tidak melengkung, sehingga ujungnya enak menyentuh genggaman.

Bodi yang terbuat dari bahan logam aluminum dengan pelapis kaca membuatnya terasa lembut dan licin di tangan. Sensasi memegang punggungnya sama seperti saat mengusapkan jari di layar. Namun karena seluruhnya berlapis kaca, maka noda atau cap jari tangan mudah membekas.

Bodi Galaxy Note 8 dilengkapi dengan fitur IP68 yang membuatnya tahan air dan debu. terdapat empat pilihan warna, yakni midnight black, deep blue sea, mapple gold, dan orchid gray.

Layar Galaxy Note 8 sendiri berukuran 6,3 inci, ukuran layar terbesar yang pernah dibuat Samsung untuk lini Galaxy Note. Aspek rasionya juga menganut ukuran yang sama dengan Galaxy S8, yakni 18,5:9, memberikan aspek rasio yang sinematik.

Jika diperhatikan lebih detail lagi, ujung-ujung layar Galaxy Note 8, baik di bagian pojok atas maupun bawah, terlihat melengkung, tidak bersiku.

Beralih ke tombol-tombol, terdapat soft button tombol khas Android, Home, Back, dan Recent Apps di deretan bawah. Ukuran dan labelnya sangat kecil dan minimalis, membuat bidang pandang tidak terlalu terganggu.

Materi layar Super AMOLED yang digunakan Samsung membuat mengusap layar Galaxy Note 8 terasa lembut dan menyenangkan.

Menengok ke bagian belakang, untuk pertama kalinya Samsung kini menyematkan kamera ganda di punggung smartphone. Kamera ganda ini memiliki konfigurasi wide dan tele.

Sabtu, 05 Agustus 2017

Modifikasi Mobil Nyeleneh Bikin Emosi

Modifikasi Mobil Nyeleneh Bikin Emosi
Teknologi - Menjadi hal yang biasa jika mobil hasil modifikasi tampil mencolok karena desainnya yang dianggap mengagumkan.

Namun, tak semua mobil hasil rombakan dapat dilihat sangat memuaskan. Sebab, sejumlah mobil hasil modifikasi juga bisa menjadi bulan-bulanan, karena tampangnya aneh.

Seperti dilansir Carbuzz, setidaknya mobil dengan tampang mengerikan hasil modifikasi banyak ditemukan. Tak heran jika melihatnya pasti ingin mengejeknya.

Dari sekian banyak mobil yang telah dibuat pabrikan otomotif agar menarik, ternyata banyak konsumen yang merasa bosan dan memutuskan untuk mengubahnya.

Salah satunya adalah sebuah mobil sedan dengan tema Pegasus. Tampangnya sangat mencolok, karena selain mengecat bodi mobil dengan teknik air brush, mobil ini juga dilengkapi tanduk pada bagian kap mesin.

Selain itu, ada juga sebuah sosok mobil sedan yang dirombak agar mirip pabrikan otomotif asal Italia, Ferrari. Namun, tampangnya tersebut justru membuat siapa pun yang melihatnya dapat mengerutkan dahi.

AnalisaQQ™

Rabu, 02 Agustus 2017

LG Pasok Layar OLED untuk iPhone Baru?


Teknologi - Sumber dalam industri mengungkap, Apple telah meneken kerja sama dengan LG untuk urusan penyediaan panel OLED. Apple dikabarkan akan beralih ke panel layar tersebut sepenuhnya diiPhone generasi baru yang akan dirilis pada 2018.

Selama ini, Apple dikabarkan hanya akan bergantung dengan Samsung sebagai penyedia panel OLED untuk iPhone baru. Namun perusahaan ingin mengikis ketergantungan tersebut. Apple dikatakan akan mulai melakukan diversifikasi penyuplai bahan baku.

Sebagaimana dilansir dari kami  Phone Arena, Selasa (1/8/2017), pilihan Apple untuk penyuplai panel OLED alternatif pun jatuh pada LG.

Kabar terbaru dari analis Apple, Ming-Chi Kuo, mengungkap bahwa raksasa teknologi Amerika Serikat (AS) itu sudah meminta LG Display, anak usaha LG yang menangani pembuatan layar, mulai menyiapkan panel OLED.

Menurut Ming-Chi Kuo persiapan itu ditujukan untuk proses pembuatan layar iPhone baru yang bakal dirilis pada 2018 atau dengan kata lain, iPhone generasi ke 9.

Dia juga menjelaskan bahwa kemampuan LG Display sebenarnya tidak selengkap Samsung dalam hal pembuatan panel OLED. LG Display hanya mampu menyelesaikan pembuatan panel atau front-end saja. Untuk urusan laminasi, pemasangan kabel, dan lain-lain kemungkinan akan diserahkan ke pihak lain.

Meski begitu, tidak diketahui apakah kerja sama dengan Samsung akan benar-benar dihentikan karena kerja sama dengan LG itu atau tidak.

AnalisaQQ™

Kamis, 06 Juli 2017

Android "Selfie Lebar" LG K10 Power Dijual Rp 2,8 Juta di Indonesia


TEKNOLOGI- LG merilis smartphone K10 Power terbaru di Indonesia. Smartphone ini sejatinya merupakan penerus dari seri K10 orisinil yang dibuat dengan mengusung tema selfie.

Namun K10 Power memiliki sejumlah keunggualan dan peningkatan fitur. Beberapa di antaranya adalah kamera depan dengan sudut pandang selebar 120 derajat dan kapasitas baterai sebesar 4.500 mAh.

Sudut pandang kamera depan selebar itu bakal memuat lebih banyak objek dan ruang dalam satu frame foto. Apalagi jika dibandingkan dengan kamera depan sebagian besar smartphone yang hanya mencakup 80 hingga 90 derajat.

“ LG K10 Power menjadi solusi bagi peminat smartphone selfie yang membutuhkan kamera dan kinerja lebih baik untuk menunjang aktivitas sehari-hari,” terang Head of LG Mobile Communications Indonesia, Heegyun Jang dalam keterangan resminya pada KompasTekno, Kamis (6/7/2017).

Sedangkan kapasitas baterainya diklaim bakal membuat LG K10 Power sanggup memutar video selama 15 jam tanpa jeda atau untuk menjalankan aplikasi navigasi selama lebih kurang 14 jam.

Meski berkapasitas besar, LG menjanjikan baterai K10 Power bisa diisi hingga penuh dalam waktu 2 jam.

Selain hal yang disebutkan di atas, LG K10 Power dibekali spesifikasi lain di kelas menengah. Otak pemrosesannya berupa chipset octa core buatan MediaTek dengan kecepatan 1,5 GHz dan RAM 2 GB.

Sedangkan bodi smartphone dirancang berukuran 5,5 inci. Ada juga fitur lain berupa kamera utama 13 megapiksel dan emori penyimpanan internal LG K10 Power dipatok sebesar 16 GB, yang bisa diperluas menggunakan memori Micro SD.

Semua spesifikasi LG K10 Power itu bisa ditebus dengan harga Rp 2,8 juta.

AnalisaQQ™

Sabtu, 01 Juli 2017

WhatsApp Bakal Punya "Mode Malam", Untuk Apa?


TEKNOLOGI - WhatsApp bakal merilis fitur "mode malam" atau Night Mode di aplikasi pesan instannya. Mode ini dibuat untuk meningkatkan hasil tangkapan kamera WhatsApp di kondisi kurang cahaya.

Berbeda dari Night Mode yang dimiliki oleh aplikasi lain, seperti Twitter, yang mengubah tampilan antarmuka menjadi gelap agar mata tidak lelah, Night Mode di WhatsApp berguna untuk mendongkrak performa kamera.

Fitur ini terungkap dari layanan penerjemah WhatsApp (translate. whatsapp.com), dimana ada seseorang yang mengunggah keterangan ini.

Dikutip dari Phone Radar, Sabtu (1/6/2017), dengan fitur ini, kamera bawaan di aplikasi WhatsApp bakal memiliki tombol khusus untuk pemotretan di kondisi remang, seperti saat malam hari.

Seperti diketahui, kualitas hasil foto kamera bawaan WhatsApp (diakses dari WhatsApp) memiliki kualitas lebih rendah dibandingkan dengan aplikasi kamera utama yang dimiliki smartphone.

Beberapa fitur juga hilang dalam kamera bawaan WhatsApp itu, seperti autofokus misalnya. Saat ini kamera bawaan WhatsApp hanya memiliki fitur zoom digital dan mengaktifkan LED flash.

Belum diketahui apakah fitur Night Mode ini juga bakal dihadirkan WhatsApp di kamera videonya atau tidak, termasuk untuk video call.

Fitur Night Mode kemungkinan baru akan hadir di iPhone terlebih dahulu, sebelum disebar ke platform Android. WhatsApp juga nampaknya bakal mengenalakan fitur ini pertama kali di versi beta.

AnalisaQQ™

Jumat, 30 Juni 2017

Bukan Mimpi, Gaji di Bawah Rp 5 Juta Bisa Beli Mobil Baru


TEKNOLOGI — Beberapa kalangan menganggap mobilmenjadi kebutuhan khusus terutama mereka yang tinggal di kota besar. Namun dengan penghasilan per bulan yang dianggap ”ngepas”, belimobil kadang menjadi impian belaka.

Kami melihat ada celah kecil yang bisa dimanfaatkan mereka yang berpenghasilan cukup untuk membeli mobil baru. Ada sumber yang bisa dimanfaatkan yaitu segmen mobil murah (LCGC), bank atau lembaga pembiayaan yang menyediakan fasilitas kreditdengan tenor panjang (hingga 8 bulan).

Contoh simulasi, penghasilan rata-rata terendah di Jakarta Rp 3 juta-Rp 5 juta. Untuk membeli mobil baru, cicilan minimal tak boleh lebih dari 30 persen dari penghasilan (Rp 900.000 sampai Rp 1,5 juta). Dengan harapan, pembeli masih bisa ”hidup” dengan sisa gaji hingga sebulan.

Mobil baru apa yang bisa dicicil semurah itu? Hanya ada segmen LCGC yang bisa dijadikan patokan. Rata-rata mobil di segmen ini dipatok Rp 80 juta-Rp 130 jutaan. Pilihannya banyak, mulai Toyota Agya, Daihatsu Ayla, Datsun Go+ Panca dan Go hatchback, Suzuki Karimun Wagon R, hingga Honda Brio Satya.
Satu-satunya cara awal yang bisa dilakukan adalah menabung hingga mendapat uang muka Rp 10 juta-Rp 20 juta. Banyak lembaga pembiayaan yang menawarkan DP rendah dengan cicilan maksimal sampai 8 tahun. Jika Anda memilih opsi ini, lalu berapa total DP yang harus disiapkan dan kisaran cicilan per bulan?

Manfaatkan promo

Dari simulasikredit.com, jika harga mobil Rp 120 jutaan, dan uang muka 20 persen, maka angka yang diperoleh Rp 24 jutaan. Namun, pihak leasing biasanya memberi promo dengan cashback potongan DP sehingga total uang muka bisa ”digencet” sampai Rp 10 juta saja. Dengannya, konsumen sudah bisa bawa pulang mobil.

Cicilannya? Jika bunga diasumsikan sebesar 6 persen, maka angka cicilan yang didapat adalah Rp 1,4 juta per bulan. Tentu untuk orang dengan penghasilan Rp 3 jutaan, angka ini masih cukup berat. Solusinya, bersabar dan menabung untuk mendapatkan uang muka lebih besar sehingga akan mengurangi cicilan.

Ini hanya simulasi dengan asumsi kredit sampai 8 tahun. Jika dirasa sangat lama, masih ada opsi pembiayaan 5 atau 6 tahun. Tentu, jumlah cicilan yang harus dibayarkan lebih besar.

AnalisaQQ™

Prediksi Harga Mobil Bekas Usai Lebaran


TEKNOLOGI - Penjualan mobil bekas ( mobkas) jelang Lebaran memang cukup tinggi. Seperti tahun-tahun sebelumnya, mobil jenis low multi porpose vehicle (LMPV) atau kerap disebut mobil "sejuta umat" tetap jadi primadona.

Tren ini diprediksi akan tetap tumbuh meski masa Hari Raya sudah selesai. Salah satu faktornya diakui karena ada kecenderungan penurunan harga jual.

"Meski beda kondisi tapi biasanya tetap stabil, karena pedagang umumnya menurunkan harga jual sehabis Lebaran. Jadi bila saat musim mudik harga naik karena permintaan banyak tapi unitnya susah, setelah itu harga melandai untuk mengejar perputaran," ucap Tito pedagang mobkas di Pasar Minggu, Jakarta Selatan Jumat (30/6/2017).

Menurut Iwan, kondisi tersebut merupakan hal yang musiman di alami sebagian besar pedagang mobkas. Bahkan konsumenya juga ikut berubah, bila sebelumnya mayoritas orang Jakarta, setelah Lebaran kebanyakan yang beli orang daerah untuk dibawa ke kampung halaman.

Kecenderungan penjualan mobkas tetap stabil juga diakui Manajer Pemasaran Senior WTC Mangga Dua Herjanto Kosasih. Namun menurut dia, secara harga untuk tahun ini biasanya tidak akan berubah dengan banderol yang ditawarkan saat jelang Lebaran.

"Kalau di sini (WTC), harga mobil usai Lebaran itu stabil, tidak turun atau naik. Kenapa ? karena saat awal puasa harga mobkas itu rata-rata sudah turun untuk bersaing dengan promo-promo mobil baru. Kalau dilihat saat ini kondisi persaingan mobil baru cukup ketat, mereka (diler) sampai berani menawarkan disko puluhan juta, otomatis cara kami bersaing dengan menurunkan harga jual," papar Herjanto.

AnalisaQQ™

Selasa, 27 Juni 2017

Pria Ini Ciptakan Produk Tiruan iPhone 8



TEKNOLOGI Jakarta - Bocoran iPhone 8 kembali menyeruak. Namun, tak sekadar 'bocoran', informasi seputar iPhone 8 justru muncul dalam rupa produk tiruan.

Sebuah gambar dan video di internet menampilkan produk yang disebut-sebut sebagai tiruan (dummy) iPhone 8 tersebut.

Bukan sembarang produk tiruan, sebagaimana dilaporkan Phone Arena, Senin (26/6/2017), iPhone 8 ini dirakit berdasarkan sejumlah informasi yang bocor di internet.

Adalah Benjamin Geskin, orang yang diketahui telah banyak membocorkan informasi iPhone 8, menciptakan sebuah dummy iPhone 8. Geskin merancang iPhone 8 yang modelnya ia yakini sedemikian rupa.

Menurut Geskin, lewat posting-an Twitter dengan akun @VenyaGeskin1, dummy yang dibuat berdasarkan bocoran dari orang dalam Foxconn, pabrik yang memproduksi iPhone.

Kamis, 22 Juni 2017

Pilih Berinvestasi Cybersecurity atau Berurusan dengan Hacker?


TEKNOLOGI - Sejauh ini, ancaman cybersecurity dengan mudah bisa diminimalkan karena tim IT memiliki visibilitas jaringan lengkap dan kendali yang kuat terhadap akses aplikasi dan data. Namun, lanskapnya saat ini telah jauh berbeda.

Dengan munculnya berbagai aplikasi berbasis cloud, ditambah dengan tren digitalisasi dan Bring-Your-Own-Devices (BYOD), serangan keamanan cyber masa kini terjadi pada beberapa lapisan jaringan.

Menurut laporan Ponemon 2016 (Application Security in the Changing Risk Landscape), separuh responden (50 persen) menyebutkan bahwa serangan pada application layer lebih sering terjadi.

Bahkan lebih dari separuh responden (60 persen) menyatakan, serangan tersebut lebih parah dibandingkan serangan pada lapisan jaringan. Tidak mengherankan jika ancaman siber telah berkembang luas ke berbagai platform dan jalur baru yang siap dieksploitasi.

Penyerang bahkan menggunakan taktik serangan yang lebih beragam, seperti rekayasa sosial, ransomware, dan DDoS. Menurut Cisco Annual Cybersecurity Report 2017, lebih dari separuh profesional keamanan mengidentifikasi mobile devices (58 persen), data di public cloud (57 persen), dan cloud infrastructure (57 persen) menjadi fokus utama mereka terkait cyberattacks.

Semua Mata Tertuju ke Asia Pasifik

Fetra Syahbana, Country Manager F5 Network Indonesia mengatakan, hadirnya teknologi baru hanyalah sebagian dari faktor yang mendorong evolusi cybersecurity.

"Tipe cybercriminals masa kini telah berkembang menjadi lebih berbahaya dengan jenis serangan yang lebih sering, rumit, dan mahal untuk diperbaiki," ujarnya melalui keterangan resminya, Kamis (22/6/2017) di Jakarta.

Menurut konsultan yang berbasis di London, Grant Thornton, perusahaan di Asia Pasifik kehilangan pendapatan sekitar US$ 81,3 miliar karena cyberattacks. Bandingkan dengan dampaknya di Eropa dan AS yang berturut-turut sebesar US$ 62,3 miliar dan US$ 61,3 miliar.

Asia disebut menjadi target utama para peretas (hacker). Di Tiongkok, jumlah cyberattacks melonjak dari 241 kasus pada 2014 menjadi 1.200 kasus pada 2015. Kawasan Asia juga menjadi tempat terjadinya beberapa pelanggaran paling merusak dalam beberapa tahun terakhir.

Fetra menuturkan, serangan cyber terhadap Komisi Pemilu Filipina pada 2016 dianggap sebagai pembobolan data pemerintahan terbesar dan mengakibatkan jutaan informasi pemilih bocor hanya dalam waktu beberapa bulan sebelum pemilihan umum nasional.

Begitu juga dengan serangan terhadap National Payment Corporation India pada tahun yang sama, melibatkan 3,2 juta kartu debit yang digunakan secara ilegal. Dua kasus ini hanyalah sebagian kecil dari banyaknya serangan berskala sama yang terjadi di kawanan Asia.

Dampak dari serangan-serangan yang merusak tersebut mungkin membuat kamu berpikir bahwa keamanan cyber akan menjadi prioritas utama bagi semua organisasi, baik perusahaan besar maupun perusahaan rintisan (startup) yang hanya dijalankan oleh satu orang.

"Faktanya tidak seperti itu. Meskipun terjadi kerugian pendapatan signifikan akibat serangan cyber, sebuah studi PwC (PricewaterhouseCoopers) menemukan bahwa hampir 40 persen perusahaan sama sekali belum berencana untuk berinvestasi dalam keamanan cyber," pungkasnya.

AnalisaQQ™

Senin, 19 Juni 2017

Samsung Kembali Tunda Peluncuran Bixby



TEKNOLOGI - Samsung dilaporkan kembali menunda peluncuran asisten virtual buatannya Bixby. Sebelumnya, penundaan dilakukan karena ada masalah proses perintah suara berbahasa Inggris.

Dikutip dari Business Insider, Senin (19/6/2017), dalam pengumuman terbaru, perusahaan baru meminta pengguna Galaxy S8 untuk mendaftar terlebih dulu agar bisa menggunakan Bixby setelah resmi diluncurkan nantinya.

Namun, perusahaan asal Korea Selatan itu tak memberikan rincian kapan asisten virtual ini akan meluncur. Beberapa waktu lalu, Samsung sempat menyebut Bixby mulai digulirkan pada Juni 2017.

Untuk sekarang, Bixby sebenarnya sudah tersedia di Korea Selatan dengan kualitas bahasa lebih baik. Sementara untuk Amerika Serikat, fitur kunci Bixby seperti Vision, Home, dan Reminder, kecuali Bixby Voice, sudah tersedia.

"Bixby Voice mendapatkan keuntungan berupa lebih banyak waktu, untuk lebih meningkatkan pemahaman bahasa secara natural, dan kami meningkatkan pengujian pada para pengguna di AS untuk persiapan peluncuran," ujar juru bicara Samsung belum lama ini.

Menurut laporan, Samsung juga berencana untuk terus memperkuat kualitas layanan Bixby. Perusahaan akan mengumumkan sebuah alat pengembangan software untuk Bixby agar bisa diintegrasikan dengan berbagai aplikasi pihak ketiga.

Untuk informasi, Bixby merupakan asisten virtual yang diperkenalkan Samsung bersamaan dengan peluncuran Galaxy S8 dan Galaxy S8 Plus. Guna mendukung penggunaan layanan itu, perusahaan itu pun menyematkan tombol khusus Bixby pada dua smartphone tersebut.

AnalisaQQ™

Kamis, 08 Juni 2017

Dengan iOS 11, Anda tak perlu tanya password Wi-Fi lagi



Info Teknologi - Merasa canggung tiap kali menanyakan password wifi di sebuah tempat? Hal tersebut bisa diatasi jika produk Apple kita segera diupdate ke iOS 11.

Benar, ketika Apple merilis iOS 11 beberapa hari yang lalu di WWDC 2017, wifi login otomatis adalah salah satu fitur yang diunggulkan oleh sistem operasi tersebut. Hal ini akan membuat login wifi jadi lebih cepat.

Hal ini bisa dilakukan dengan membuka layar wifi login di perangkat Apple yang belum terkoneksi, dan 'mendekatkannya' ke perangkat Apple lain yang telah terkoneksi wifi. Perangkat yang telah terkoneksi ini akan diberitahu jika ada perangkat lain yang ingin bergabung di jaringan wifi tersebut, dan diberi pilihan untuk mengirim password wifi tersebut kepadanya. Setelah proses ini di-OK oleh perangkat yang telah terkoneksi, perangkat baru akan terisi passwordnya.

Fitur ini hanya satu dari sekian banyak fitur yang bisa kita nikmati di iOS 111. Mulai dari update Siri, pembayaran mobile, serta tampilan layar yang lebih fresh. Selain itu, dilansir dari Mashable, terdapat beberapa fitur tersembunyi seperti rekomendasi untuk menambah storage dengan menghapus setelan, dan secara otomatis menghapus aplikasi yang tak terpakai.

Selasa, 06 Juni 2017

LG G6 Memikat dengan Audio dan Kamera


LG G6 Memikat dengan Audio dan Kamera
JAKARTA - LG akhirnya merilis smartphone seri G6 yang merupakan pamungkasnya. Sebagai smartphone yang berada di kelas teratas lini produk LG, seri ini dibekali dengan berbagai fitur lengkap untuk memanjakan penggunanya.

sempat menjajal LG G6 seri pra-perilisan di Indonesia dalam waktu cukup lama, sekitar tiga pekan. Selama itu pula kami merasakan berbagai kekurangan dan kelebihan LG G6.

Soal kelebihan yang rasakan atara lain berupa mulusnya kinerja smartphone, kamera dengan hasil jepretan yang jernih, daya tahan baterai hingga seharian, serta desain layar yang enak dipandang.

Sementara itu kekurangan yang dirasakan antara lain pemindai sidik jari yang cenderung kurang akurat, casing belakang yang ternyata mudah tergores, dan chipset Snapdragon 821.

Lebih detailnya, berikut ini ulasan mengenai smartphonepamungkas LG G6.

Desain

LG merancang G6 dengan layar berukuran 5,7 inci yang menutupi sekitar 80 persen bagian depan ponsel. Bezel atau bingkai di tepi kanan dan kiri layar terlihat sangat tipis. Kemudian rasio layar dipatok pada 18:9, mirip dengan Samsung Galaxy S8.

Rancangan demikian tergolong unik, apalagi mengingat sebagian besar ponsel memakai rasio layar 16:9. Namun rasio 18:9 ini justru menjadi salah satu kelebihan yang menarik karena konten bisa ditampilkan dalam bidang yang lebih luas.

Misalnya bila sedang membaca situs berita akan terasa bahwa layar tersebut begitu panjang dan muat lebih banyak. Begitu juga ketika membuka media sosial.

Sayangnya tidak semua aplikasi bisa memanfaatkan layar 18:9 ini. Kebanyakan game bakal tampil dengan kotak hitam di tepi kanan dan kiri layar meski sudah dalam mode full-screen.

Pengguna toh tetap memiliki pilihan. LG memberikan opsi app scalling untuk mengubah skala tampilan tersebut. Ada tiga yang bisa dipilih, yakni 16:9, 16,7:9 atau 18:9.

Hal lain yang menarik dari desain LG G6 adalah bodi yang dibuat tahan air. LG mengatakan bahwa smartphone ini memiliki sertifikasi IP68. Secara teori ini berarti pengguna bisa membawa ponsel tersebut menyelam hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.

Sedangkan dalam pemakaian sehari-hari, IP68 membuat pengguna tak perlu khawatir bila menggunakan ponsel ini di bawah siraman hujan atau tak sengaja menumpahkan air di atasnya.

Kami juga sempat mencoba meletakkan LG G6 dalam baskom air, meletakkannya di bawah guyuran air keran, dan sekadar menyiram atau menyemprotkan air ke smartphone tersebut. Semua percobaan itu sama sekali tak merusak LG G6.

LG menempatkan tombol home di bagian belakang smartphone. Tombol ini berada tepat di bawah kamera utama, sekaligus berfungsi sebagai pemindai sidik jari.

Senin, 05 Juni 2017

Belum Dirilis, Galaxy J5 2017 Sudah Dijual di Situs Belanja




Beberapa hari lalu muncul video hands-on SamsungGalaxy J7 versi 2017 di YouTube. Mengikuti “kakak”-nya, kini SamsungGalaxy J5 versi 2017 pun sudah mengudara di toko online Amazon.

Padahal, Samsung belum merilis resmi kedua lini tersebut. Hingga kini Samsung pun masih irit bicara soal kehadiran seri Galaxy J versi 2017.

Yang jelas, di toko online Amazon Perancis, Samsung Galaxy J5 tersedia dalam warna hitam dan gold. Harganya pun sudah dipatok 279 euro atau setara Rp 4,1 juta.

Spesifikasi Galaxy J5 versi 2017 pun terungkap. Ada beberapa peningkatan dari Samsung Galaxy J5 keluaran tahun lalu,Senin (5/6/2017), dari PhoneArena.

Antara lain, Samsung Galaxy J5 versi 2017 mengusung layar 5,2 inci dengan tampilan AMOLED dan resolusi 1280p. Sebelumnya, resolusi layar Samsung Galaxy J5 keluaran 2016 adalah 1080p.

Prosesornya juga meningkat dari yang sebelumnya berkecepatan clock1,2 GHz menjadi 1,6 GHz. RAM dan memori masih sama, masing-masing berkapasitas 2 GB dan 16 GB. Memori bisa ditambah dengan microSD hingga 256 GB.

Spesifikasi lain Samsung Galaxy J5 keluaran 2015 adalah kamera berkualitas 13 megapiksel di sisi depan dan belakang, serta kapasitas baterai 3.000 mAh.

Berdasarkan keterangan pada layar foto Galaxy J5 versi 2017 yang tertera di situs Amazon Paris, ponsel tersebut hendak dirilis resmi pada 5 Juni 2017. Namun, itu masih berbentuk asumsi yang belum terverifikasi.

Bos Apple Bujuk Trump agar AS Tetap Ikut Kesepakatan Iklim Paris



Jakarta - Hengkangnya Amerika Serikat dari Kesepakatan Iklim Paris yang diputuskan oleh Presiden Donald Trump membawa dampak protes dari bos-bos perusahaan teknologi.

CEO Apple Tim Cook adalah satu dari sekian bos perusahaan teknologi yang tak sepakat dengan langkah Trump yang menarik diri dari Kesepakatan Iklim Paris.

Sebagaimana kutip dari Business Insider, Minggu (4/6/2017), Kesepakatan Paris bertujuan untuk memperlambat perubahan iklim dengan menetapkan batasan emisi karbon yang telah banyak dianut oleh komunitas bisnis.

"Saya telah berbicara dengan Presiden Trump pada Selasa lalu dan mencoba membujuknya untuk tetap mengikuti Kesepakatan Paris. Sayangnya itu saja tak cukup," tulis Tim Cook ke seluruh karyawannya melalui email.

Sekadar diketahui, Presiden Trump menyebut Kesepakatan Paris bertujuan untuk memincangkan, merugikan, dan memiskinkan AS. Ia mengklaim, kesepakatan itu menelan US$ 3 triliun GDP AS dan menghilangkan 6,5 juta pekerjaan.

"Untuk memenuhi kewajiban saya dalam melindungi Amerika dan warganya, Amerika Serikat akan menarik diri dari kesepakatan iklim Paris," kata Trump.

Berikut adalah memo internal dari Tim Cook untuk segenap karyawannya di Apple.

"Tim,

Saya tahu banyak dari Anda yang berbagi kekecewaan karena keputusan Gedung Putih menarik Amerika Serikat dari Kesepakatan Iklim Paris. Saya telah berbicara dengan Presiden Trump pada Selasa lalu dan mencoba membujuknya agar AS tetap mengikuti Kesepakatan Iklim Paris. Sayangnya itu tak cukup.

Perubahan iklim sangat nyata dan kita semua berbagi tanggung jawab untuk mengatasinya. Saya ingin meyakinkan kita semua bahwa perkembangan hari ini (penarikan Amerika Serikat dari Kesepakatan Iklim Paris) tidak akan berdampak pada usaha Apple untuk melindungi lingkungan. Kita menggerakkan operasi perusahaan dengan energi terbarukan, yang kami yakini merupakan contoh dari hal baik untuk planet kita. Hal ini juga akan memberi dampak baik untuk bisnis juga.

Kita akan terus berusaha mencapai tujuan ambisius untuk berhenti menambang materi baru sama sekali. Tentu saja, kita akan terus bekerja sama dengan pemasok untuk membantu mereka menjalankan bisnisnya dengan energi bersih. Dan kita akan terus menantang diri kita untuk melakukan lebih banyak hal lagi. Dengan pekerjaan baik kita dan banyak orang lain lakukan, kita bisa optimis tentang masa depan planet kita.

Misi kita adalah selalu membuat dunia lebih baik dibanding sebelumnya. Kita tak akan pernah goyah karena kita tahu generasi masa depan bergabung pada kita.

Pekerjaan Anda hari ini sama pentingnya dengan hari sebelumnya. Terima kasih atas komitmen Anda membuat perubahan setiap harinya.

Minggu, 04 Juni 2017

Resmi, Galaxy S8 “Pirates of the Caribbean” Dijual dalam "Peti Harta"



Disney -  baru-baru ini merilis film Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales. Bersamaan dengan itu Samsungturut melepas smartphone Galaxy S8 edisi khusus bertemakan film tersebut.

Galaxy S8 edisi Pirates of the Carribean datang dalam sebuah “peti harta karun” bergambar tengkorak. Di dalamnya ada unit Galaxy S8 dan sebuah casing untuk melindungi ponsel.

Saat casing dipasang, antarmuka smartphone akan berubah menjadi tema Pirates of the Caribbean, lengkap dengan wallpaper dan aneka icon aplikasi baru.

Ada juga sebuah cincin berwarna emas yang kegunaannya kurang jelas selain sebagai barang yang bisa dikoleksi, sebagaimana dirangkum dari Android Authority, Sabtu (3/6/2017).

Di luar beberapa pernik itu, unit ponselnya sendiri tidak memiliki perbedaan spesifikasi dengan Galaxy S8 versi reguler. Kapasitas RAM dan media internal yang disediakan masing-masing sebesar 4 GB dan 64 GB.

Galaxy S8 edisi Pirates of the Carribbean kini dijual di situs e-commerce China JD.com dengan banderol 5.988 Yuan atau sekitar Rp 11,7 juta. Masih belum diketahui apakah Samsung akan turut memasarkannya di negara lain atau tidak.

Sebelumnya, pada 2015, Samsung pernah merilis Galaxy S6 edisi Iron Man. Namun, tak seperti Galaxy S6 Iron man yang memiliki tubuh berdesain khusus, Galaxy S8 edisi Pirates of the Caribbean hanya smartphone reguler yang datang dengan aksesori casing dan cincin.

Rabu, 26 April 2017

Ini Fitur Rahasia Android yang Belum Kamu Coba Sebelumnya

Ini Fitur Rahasia Android yang Belum Kamu Coba Sebelumnya

Teknologi - Setiap ponsel android sebenarnya memiliki menu rahasianya
Menu ini ditujukan untuk para developer atau mereka yang paham dan hobi mengoprek gadget.
Meski demikian, orang awam pun bisa mengaksesnya asal mengetahui kode-kode yang digunakan.
Jika mencoba mengaksesnya, kamu disarankan hanya sekadar melihat-lihat dan tidak mengubah pengaturan apa pun.
Pasalnya, kesalahan perubahan pada setting yang ada di dalam menu rahasia itu bisa berakibat fatal. 
Gadget bisa saja jadi tidak berfungsi dan mesti ditangani melalui pusat servis.
Informasi yang dirangkumTekno dari Nextren, Rabu (25/4/2017), untuk masuk ke menu tersembunyi cukup masukkan kode*#*#4636#*#* di mode dial nomor telepon.
Biasanya, di dalam menu ini, terdapat empat sub-menu, yaitu Phone Information, Battery Information, Usage Statistic, dan Wi-Fi Information.
Dalam Phone Information, terdapat informasi seperti nomorinternational mobile station equipment identity (IMEI), jaringan yang sedang digunakan saat ini, pengaturan preferensi jaringan, dan lainnya.
Battery Information mengulas informasi soal kesehatan baterai, voltase, dan suhu.
Wi-Fi Information dapat dipakai untuk melakukan Ping dan mematikan atau menghidupkan jaringan tertentu.
Sementara itu, Usage Information berisi informasi soal aplikasi terakhir yang digunakan ponsel dan keterangan sudah berapa lama ponsel tersebut dipakai.
Sebenarnya, kode *#*#4636#*#* dapat digunakan di segala jenis smartphone Android.
Namun, saat mencobanya, kamu bisa saja menemukan kode ini tidak berfungsi di smartphone tertentu. 
Selain itu, bisa juga kode tersebut tidak menampilkan semua menu. 
Yang harus diperhatikan dalam membuka menu-menu rahasia ini, berhati hatilah saat mencobanya. 
Jangan sembarangan mengubahsetting yang ada di sana karena bisa berakibat fatal. 
Misalnya, jika memilih turn off phone radio, kamu tidak akan bisa memakainya untuk telepon, SMS, atau internetan, kecuali sudah menyalakannya lagi.
Selain itu, ada juga kode berikut ini:
*#06# - Menunjukkan kode IMEI.
*#*#7780#*#* - Factory reset (menghapus data aplikasi dan aplikasi di ponsel, tidak menghapus firmware).
*2767*3855# - Menghapus semua data di ponsel, termasuk firmware(hati-hati dengan kode ini).
*#*#273283*255*663282*#*#* - Back up semua foto dan video.
*#*#1472365#*#* - Menguji GPS.
*#*#1234#*#* - Menunjukkan firmware dan PDA info milik ponsel. (*)